Jakarta, PT Dana Syariah Indonesia (Danasyariah) menegaskan komitmennya dalam mendukung pemberdayaan wirausaha perempuan melalui partisipasi aktif dalam acara National Adoption of Women Entrepreneurs (WE) Finance Code yang diselenggarakan di Hotel Fairmont, Jakarta, Selasa (22/7).
Danasyariah menjadi salah satu lembaga keuangan yang menandatangani surat dukungan terhadap WE Finance Code, sebuah inisiatif global yang mendorong perluasan akses pembiayaan bagi pelaku usaha perempuan. Keterlibatan Danasyariah mencerminkan komitmen perusahaan dalam membangun sistem keuangan syariah yang inklusif dan responsif gender.
Acara ini merupakan kelanjutan dari peluncuran WE Finance Code pada pertemuan tahunan IMF–World Bank di Marrakesh tahun 2023, serta penandatanganan tahap pertama oleh sejumlah institusi keuangan pada Desember 2024. Dengan dukungan dari Asian Development Bank (ADB) dan Islamic Development Bank (IsDB), Indonesia menjadi negara kedua yang menjalankan pilot implementasi program ini.
Selain Danasyariah, penandatanganan tahap kedua juga diikuti oleh sejumlah lembaga keuangan lain seperti Maybank Indonesia, Permodalan Nasional Madani, Qazwa, BPRS Attaqwa, dan BMT Beringharjo, serta dukungan dari kementerian/lembaga dan asosiasi nasional seperti Kemenkop UKM, Kementerian PPPA, KNEKS, AFTECH, AFPI, ASBISINDO, dan lainnya.
Rangkaian acara juga mencakup pengenalan Tim Nasional WE Finance Code serta peluncuran National Charter of WE Finance Code Indonesia sebagai panduan pelaksanaan inisiatif ini di tingkat nasional.
Dengan bergabungnya Danasyariah dalam WE Finance Code, diharapkan semakin banyak pelaku usaha perempuan, dapat memperoleh akses ke pembiayaan yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah, sekaligus memperkuat ekosistem ekonomi nasional yang inklusif dan berkeadilan.